Manfaat dan Ciri-ciri Tanaman Pandan

Pandan  merupakan tanaman yang dapat hidup dengan baik pada lingkungan yang kering dan tanahnya sedikit berpasir. Namun Tananman ini juga bisa bertahan hidup terhadap lingkungan dengan air yang menggenang hanya saja perkembangan pertumbuhannya akan sangat jauh berbeda. Biasanya hal yang paling mencolok dari perbedaan ini bisa dilihat dari daunnya. Pandan yang hidup ditanah yang kering dan berpasir tentunya memiliki daun yang lebar dan panjang sedangkan  yang hidup di lingkungan yang berair daunnya lebat hanya saja pertumbuhan daunnya tidak sebaik pandan yang tumbuh dilingkungan yang kering, ukurannya kecil dan pendek.  Pandan terbagi menjadi 3 jenis yaitu pandan wangi, pandan duri dan pandan laut.  Namun jenis yang paling banyak tumbuh di daerah saya adalah pandan wangi dan pandan duri. Pandan wangi banyak tumbuh liar disekitar kolam bekas penggalian batu bata, namun masyarakat disini juga senang mengembangbiakkan pandan wangi di pekarangan rumah mereka mengingat banyak manfaat yang bisa diambil dari tanaman ini. Sedangkan Pandan duri juga banyak tumbuh liar dihutan belantara dan tidak dikembang biakkan karena tidak banyak orang yang tahu bagaimana memanfaatkan pandan duri. Biasanya pandan duri hanya dimanfaatkan bagi sebagian orang untuk dibuat bahan kerajinan, termasuk nenek saya yang ahli dalam membuat tembikar dari pandan duri ini. 

Ciri-Ciri tanaman pandan


Tanaman Pandan


Karena didaerah saya hanya terdapat banyak jenis pandan wangi dan duri, maka saya akan mencoba memberikan ciri-ciri mereka lebih spesifik, namun hal ini juga akan memberikan ciri tanaman pandan secara umum. Seacara umum tanaman pandan dikenal dengan tanaman monokotil atau tumbuhan bijinya berkeping satu. Tidak memiliki dahan dan hanya memiliki satu batang utama yang menjulang dan  pada bagian ujung (tempat pelepah daun) biasanya menjalar, batangnya beruas-beruas dan tak berkayu serta lunak, dibagian batang utama banyak ditumbuhi akar yang menancap ke permukaan tanah. Daunnya memanjang dan runcing pada bagian ujung daun, dibagian tengah daun terdapat satu tulang daun lurus berbentuk seperti pita.  Pada tepi Daun pandan wangi bergerigi pada bagian ujungnya daun saja dan mengeluarkan aroma khas apabila daunnya sobek, sedangkan Tepi daun pandan duri terdapat banyak gerigi mulai dari pangkal daun sampai ke ujung daun. Akar tanaman pandan berakar serabut, memiliki akar penunjang yang menempel pada batang utama, akar ini terlihat jelas menancap ke permukaan tanah dan jumlahnya tergantung pada usia pohon pandan. Biasanya semakin tua usia tanaman pandan tersebut maka akan semakin banyak akar penunjang terlihat bergelantungan pada batang utama. Bunga daun pandan majemuk berbentuk tongkol berwarna putih yang biasanya terletak pada ketiak daun atau pada bagian ujung batang, mampu melakukan penyerbukan dengan alami tanpa bantuan hewan disekitar. Untuk buah pandan bentuknya bulat dan berduri halus dan terdapat banyak biji dalam buahnya, berdaging halus berwarna kecoklatan atau abu-abu. Tentu buah pandan ini akan memiliki variasi bentuk dan warna berbeda pada tiap-tiap jenisnya.

Batang Pandan


Perbedaan yang paling mencolok antara pandan wangi dan duri jika dilihat dari cirinya hanya terletak pada daunnya. Jika pada daun pandan wangi gerigi hanya terdapat pada bagian ujung daun maka pandan duri memiliki gerigi dari pangkal sampai ujung daun. daun pandan duri cenderung memiliki bentuk yang keras dan kaku sedangkan daun pandan wangi memiliki bentuk yang lunak selain itu daun pandan wangi juga memiliki aroma yang khas sedangkan pandan duri tidak. 

Berikut adalah beberapa deskripsi mengenai tanaman Pandan:

Morfologi:

  • Daun: Daun Pandan panjang, sempit, dan berbentuk seperti pita dengan tepian yang bergerigi. Beberapa spesies Pandan memiliki daun berwarna hijau tua, sedangkan yang lain memiliki daun berwarna hijau cerah atau bahkan kuning.
  • Batang: Batang Pandan berbentuk silinder, dan banyak spesiesnya memiliki akar udara atau akar tunjang yang tumbuh dari batang.
  • Buah: Buah Pandan biasanya berbentuk bulat atau oval, berwarna hijau atau oranye ketika matang, tetapi jarang dimakan manusia.

Penyebaran

  • Tanaman Pandan banyak ditemukan di daerah tropis dan subtropis di seluruh dunia, terutama di wilayah Asia Tenggara, Australia, Pasifik, dan Afrika.
  • Ada banyak spesies Pandan yang berbeda, beberapa di antaranya lebih terkait dengan daerah tertentu.
  1. Penggunaan:
  • Dalam Masakan: Daun Pandan sering digunakan untuk memberikan aroma alami dan rasa khas pada makanan, khususnya dalam hidangan Asia Tenggara, seperti nasi pandan, kue, minuman, dan hidangan berbasis santan.
  • Aromaterapi: Aroma daun Pandan yang harum sering digunakan dalam aromaterapi untuk menciptakan suasana yang menenangkan dan menyegarkan.
  • Bahan Bangunan: Di beberapa daerah, serat dari daun Pandan digunakan untuk membuat tikar, anyaman, dan berbagai barang rumah tangga lainnya.
  • Tradisi dan Ritual: Tanaman Pandan juga memiliki peran penting dalam berbagai tradisi dan ritual di beberapa budaya, termasuk dalam upacara adat dan pernikahan.

Penting untuk diingat bahwa ada berbagai spesies Pandan, dan beberapa di antaranya bisa mengandung senyawa beracun. Oleh karena itu, ketika menggunakan Pandan untuk tujuan pengobatan atau konsumsi, pastikan Anda mengetahui jenis Pandan yang tepat dan konsultasikan dengan ahli herbal atau praktisi kesehatan terkait.

Manfaat tanaman pandan

Tanaman pandan memiliki manfaat yang sangat banyak yang terikat erat dengan kebiasaan masyarakat kita. Tanaman pandan bisa dijadikan sebagai tanaman hias dan manfaat yang paling besar dari tanaman pandan adalah Daunnya. Daun pandan wangi biasanya dimanfaatkan sebagai bahan pelengkap masakan, biasanya diguakan untuk memberikan aroma khas pandan pada masakan-masakan tertentu. Boleh juga digunakan untuk memberikan aroma harum pada nasi putih dan jenis makanan dan minuman manis seperti kolak dan syrup buah. Daunnya biasanya juga digunakan sebagai pembungkus masakan atau kue seperti kue Tetu yang terkenal ditanah Sulawesi tengah. selain itu daun pandan juga dapat diolah sebagai bahan pewarna makanan alami dan rebusan air pandan di percaya bisa mengurangi kecemasan berlebih (Anxiety Disorder) sangat cocok dijadikan ramuan bagi penderita penyakit menakutkan ini. Sedangkan untuk daun pandan duri hanya dapat digunakan sabagai bahan dasar kerajinan seperti anyaman dan tembikar. Tentu saja dengan melihat manfaat-manfaat tersebut hal ini diharapkan dapat memberikan keuntungan dan bernilai jual, setidaknya untuk mendongrak keuangan negara kita yang sedang anjlok belakangan ini.

Mungkin hanya itu yang dapat saya jabarkan mengenai ciri-ciri tanaman pandan. Mohon maaf jika terdapat informasi yang keliru dalam postingan artikel ini. Saya mungkin tidak dapat memberikan penggambaran yang jelas dan menyeluruh mengenai tanaman pandan ini dan saya cukup menyadari hal itu dikarenakan referensi dan bahan yang saya gunakan juga sifatnya terbatas. Dokumentasi yang digunakan dalam artikel ini adalah sepenuhnya milik saya dengan mengambil langsung dari sumber yang jelas dan nyata. Saya berharap informasi ini bisa berguna untuk orang banyak, jangan lupa untuk meninggalkan kesan yang baik saat anda berkomentar diblog yang sederhana ini. Jika anda merasa bahwa informasi yang ada diblog ini penting dan bisa bermanfaat maka jangan sungkan untuk membagikannya melalui beberapa tombol share sosmed yang terdapat dalam halaman blog ini . Selebihnya saya ucapkan terimakasih telah berkunjung.

Comments